Penyebab Rantai Motor Kendor Beserta Solusinya
Rantai Motor Kendor |
Rantai motor kendor kerap terjadi dan dialami oleh pengguna sepeda motor, tak hanya itu resiko rantai berisik pun tak dapat dipisahkan.
Nah, untuk menjawab semua itu diperlukan pengetahuan dasar perawatan motor pada setiap pengendara jika ingin tetap nyaman mengendarai tugangannya.
Langsung saja berikut beberapa sebab rantai motor rentan kendur beserta cara mengatasinya.
Penyebab Rantai Motor Kendor Beserta Solusinya
Rantai Motor Aus
Penyebab rantai motor kendor yang paling mudah dikenali yaitu ketika masa baktinya yang telah usai atau sudah aus. Banyak faktor yang membuat rantai cepat aus, seperti dimakan usia (normal), rantai kering, pemberian pelumas yang salah (oli bekas), dan beberapa sebab lainnya.
Selain itu rantai motor yang seharusnya diganti setiap 12 bulan sekali, akan lebih singkat lagi tak kala digunakan untuk aktivitas seharian penuh. Bro dan Sista dapat melakukan penggantian jika memang diketahui rantai motor tersebut telah usang atau kadaluarsa.
Rantai Motor Kering
Penyebab rantai motor kendur bisa kita analisa dari kondisi daripada rantai itu sendiri bro, cek apakah rantai seret oli atau pelumas. Jika memang begitu, wajib dikasih pelicin rantai.Kronologinya gini, jika rantai kering dan sering tertarik tanpa pelumas menjadikan tarikan tersebut semakin berat. Hal ini tentu saja kurang baik untuk kondisi rantai itu sendiri, lama kelamaan akan komponen rantai akan renggang yang menjadi penyebab rantai cepat kendor.
Solusinya tentu saja beri pelumasan pada rantai secara merata dan berkala, terlebih saat hujan atau habis dicuci pemberian harus lebih ditingkatkan. Selalu gunakan oli atau pelumas dengan kondisi yang layak dan jangan gunakan oli bekas, karena sisa logam dan kotoran yanag ada hanya akan menyebabkan kondisi rantai semakin parah.
Gear Depan dan Belakang Tidak Sejajar
Jika Bro dan Sista sudah rutin melakukan perawatan rantai, namun masih ditemukan kendala. Mungkin ada baiknya jika dicek kelurusan gear depan dan belakang, apakah masih lempeng (lurus) atau tidak. Jika tidak kemungkinan besar gear aus.Ausnya gear dapat diamati dengan cara melihat gear belakang, salah satu sisi mata gear akan terlihat aus yang mengakibatkan hanya salah satu sisi saja yang kena tarikan dan wajar saja kalau rantai akan kendor dan berisik.
Cara mengatasi rantai kendor karena faktor di atas yaitu dengan menyelaraskan posisi gear depan dan belakang atau bila perlu mengganti piringan gear yang aus (parah), karena jika nekat dikencangkan cuma akan membuang waktu dan tenaga. Rantai akan kendor dan kendor lagi karena posisi yang kurang pas.
Tips lainnya saat melakukan penggantian komponen baik rantai atau gear, ada baiknya jika memperhatikan tingkat kerusakan masing-masing komponen. Baik gear atau rantai ada baiknya dilakukan penggantian komponen bersama, karena kerja rantai akan maksimal.
Beban Berlebih
Penyebab rantai kendor berikutnya adalah ketika kita menempatkan motor berada dalam posisi muatan berlebih, entah karena barang atau jumlah penumpang yang berlebihan.Jumlah beban berlebih tentu saja sangat berpengaruh, karena daya tarik rantai akan dua kali lipat dari kondisi normal. Lama kelamaan komponen rantai juga ikut renggang dan mengendur, ada baiknya mulai sekarang kita lebih memperhatikan jumlah muat standard sepeda motor kita.
Gas Galak
Memacu adrenalin dengan akselerasi gas galak atau mendadak sering kita lakukan, ternyata kebiasaan ini menjadi sebab rantai motor kendor.Penjelasannya motor yang terlalu sering digas mendadak akan lebih rentan rantai kendur karena tarikan rantai yang tak konstan, vasenya tegang-lentur-tegang-lentur hal tersebut sama saja mirip karet yang ditrik ulur yang lama kelamaan akan putus.
Solusinya gunakan pedoman orang Jawa Bro "Alon-alon asal kelakon" yang artinya "Pelan-pelan asal sampai tujuan." Sepele tapi sangat efektif.
Nah, saat melakukan perawatan rantai sepeda motor ada baiknya tetap memperhatikan standard, seperti kerenggangan rantai yang berkisar 2-2,5 cm dan tidak boleh lebih. Periksa juga kebersihan rantai sebelum melumurinya dengan pelumas atau oli rantai.
Oke Brother mungkin sekian dulu dari saya mengenai apa penyebab rantai motor kendor, jika dirasa masih ada yang kurang silahkan corat-coret di bawah melalui komen.