Desmosedici Madu Ducati Bagi Lorenzo
Beritabelita - Pabrikan asal Italia Ducati yang kini telah berhasil menggaet Movistar Yamaha Jorge Lorenzo dengan durasi kontrak dua musim ke depan.
Mudahnya Ducati dalam merekrut joki baru sekelas Lorenzo, tentunya ada sesuatu yang menjadi andalan mereka.
Terkait akan hal itu beberapa akhir ini memang performa mesin Ducati tengah berada dalam kondisi baik, yang memungkinkan mereka untuk bersanding dengan Honda dan Yamaha yang keduanya seringkali naik podium.
"Sebelumnya kami sudah ancang-ancang akan hal ini, sejak Ducati mampu mempersembahkan motor dengan mesin yang handal sekelas Yamaha dan Honda. Motor yang baik dengan pembalap berkelas menjadikan gelar Borgo Panigale semakin berada dalam genggaman" tutur Ciabiatti kepada AS.
Tentu saja itu menjadi angin segar bagi Ducati sendiri dan juga rider asal Spanyol, karena mungkin ditenggelamkan oleh ketenaran Rossi dan juga sekaligus musim ini menjadi batas kontrak dengan Yamaha.
Pengalamannya bersama pabrikan Jepang selama 9 tahun menjadi dirinya layak diperebutkan dengan kualitas skill mengendarai yang baik.
Diharapkan Lorenzo bisa lekas mengendarai Desmosedici di akhir tahun ini.
Kabar bahagia Lorenzo yang sudah bisa memastikan masa depannya, ini berbentur dengan beberapa pembalap lainnya seperti : Dani Pedrosa, Marc Marquez, Andrea Dovizioso, dan Andrea Iannone, yang mereka semua masih diambang kegelisahan.