Dikandangnya Mugello Rossi Tampil Apik
Mugello - Valentino Rossi yang memetik hasil apik di kandangnya sendiri setelah berhasil untuk kedua kalinya memperoleh pole di musim ini.
Start pertama yang diperolehnya berhasil ia bawa setelah melengserkan Maverick Vinales dan Andrea Iannone yang harus puas di posisi kedua dan ketiga.
Catatan waktu 1'46.504 s mengukuhkan posisi The Doctor terlebih saat menit-menit terakhir sesi kualifikasi.
Selisih tipis dari pembalap Suzuki, Vinales yang berhasil membuntutinya dengan catatan waktu 1'46.598 s.
Pada posisi ketiga dengan catatan waktu 1'46.607 s berhasil dibukukan Iannone, yang dibuntuti rider Honda Marc Marques yang harus puas berada diposisi keempat dengan catatan waktu 1'46.759 s.
Sementara rekan setimnya Jorge Lorenzo harus puas duduk di posisi kelima dengan catatan waktu 1'46.882 s.
Posisi Rossi yang sempat terancam oleh Marques saat lap terakhir, akan tetapi hal tersebut tak mempengaruhi kemenangannya disesi kualifikasi MotoGp kali ini.
Berikut rincian urutan sepuluh besar hasil kualifikasi MotoGp Mugello, Italia.
- Valentino Rossi
- Maverick Vinales
- Andrea Iannone
- Marc Marquez
- Jorge Lorenzo
- Aleix Espargaro
- Dani Pedrosz
- Bradley Smith
- Danilo Petrucci
- Scott Redding
Kemungkinan besar Rossi akan lebih dominan menguasai race, dan bukan mustahil podium pertama akan diamankannya.